Apakah Garena FF Dukung Israel? Cek Fakta Sebenarnya

Konflik yang terjadi antara Israel dan Palestina menimbulkan segudang pertanyaan. Terutama player FF yang masih ragu apakah Garena dukung Israel atau Palestina.

Seperti yang kita tahu, pemerintah dan semua orang yang mengecam aksi Israel kepada warga Palestina mulai menyerukan boikot produk-produk yang mendukung Israel.

Dalam beberapa waktu terakhir, sudah ada nama Starbucks, McD, hingga Nestle. Lantas, bagaimana dengan Garena Free Fire?

Untuk menjawab rasa ragu kita semua, di artikel ini admin akan jelaskan apakah Garena FF dukung Israel atau tidak. Yuk simak sampai selesai!

Apakah Garena FF Dukung Israel

Apakah Garena FF Dukung Israel?

Seruan boikot terhadap produk atau perusahaan yang berpihak pada Israel memang sedang gencar dilakukan, terutama di Indonesia.

Pasalnya, boikot sendiri merupakan tindakan yang sangat merugikan. Sehingga tak heran, ada perusahaan yang melakukan klarifikasi bahwa mereka tidak ada kaitannya dengan Israel.

Nah, untuk menjawab pertanyaan apakah Garena FF dukung Israel atau tidak, kita harus mencari fakta yang sebenarnya dari semua pihak.

Awalnya, narasi dukungan Free Fire terhadap Israel muncul dari sebuah video di platform Youtube. Akibatnya, tak sedikit masyarakat yang percaya dengan berita tersebut. 

Namun, perlu kalian ketahui, fakta sebenarnya tidak seperti itu. Sebab, tidak ada pernyataan dari Garena di media sosial maupun website resmi.

Jadi, intinya berita yang beredar adalah hoax atau palsu. Terlebih lagi, Garena punya basis player yang sangat besar di Indonesia.

Tidak mungkin mereka memberi pernyataan dukungan terhadap Israel, dimana Indonesia sangat prihatin dengan situasi di Gaza Palestina.

Selain Garena, Moonton selaku developer Mobile Legends juga dituding mendukung dan memberi donasi kepada Israel. Semuanya dapat dipastikan tidak benar.

Garena Punya Siapa?

Berkaitan dengan berita hoax yang beredar, admin mau jelaskan juga profil singkat Garena yang merupakan developer dari game-game ternama.

Garena sendiri adalah sebuah perusahaan yang dimiliki oleh Forrest Li, seorang pengusaha asal Singapura. Diketahui, Garena masih satu perusahaan dengan Shopee dan Sea Limited.

Berdasarkan penjelasan di atas, rasa penasaran kamu dengan rumor Garena FF dukung Israel sudah terjawab, kan? Jadi, jangan sampai termakan berita hoax lagi, ya!

Demikian artikel singkat yang dapat dibahas pada kesempatan kali ini. Admin berdo’a semoga konflik yang terjadi segera usai agar kedamaian di dunia dapat terwujud.