6 Perbedaan Granola vs Oatmeal, Mana yang Lebih Sehat?

perbedaan granola vs oatmeal

Granola dan Oatmeal adalah dua jenis makanan yang dikenal baik untuk kesehatan. Tapi, karena bentuknya hampir sama, banyak orang yang sulit membedakan Granola vs Oatmeal. Terlebih, jika diolah teksturnya juga tak jauh berbeda.

Namun, pada dasarnya Granola dan Oatmeal berasal dari bahan serupa, yakni gandum. Hanya saja cara pengolahannya sedikit berbeda. Selain itu, Oatmeal juga lebih mudah ditemukan di minimarket dibanding Granola.

Nah, kalau Anda ingin memulai gaya hidup sehat tapi bingung memilih makanan yang tepat, simak ulasan tentang perbedaan Granola vs Oatmeal untuk menentukan mana yang lebih bagus.

Perbedaan Granola vs Oatmeal

Granola adalah jenis makanan sehat yang biasa dikonsumsi untuk sarapan atau pengganti karbohidrat dari nasi. Umumnya, di resto atau kafe Granola disajikan dengan oat, kacang-kacangan, madu, dan pelengkap lain.

Sedangkan Oatmeal adalah oat yang sudah diolah dengan cara dikeringkan. Tapi, tak jarang ada oat yang dihaluskan atau dibuat jadi tepung. Di Indonesia sendiri oat lebih dikenal sebagai makanan untuk menurunkan risiko penyakit jantung.

Setelah mengetahui apa itu Granola dan Oatmeal, simak perbedaan keduanya di bawah ini:

1. Bahan Pembuatan

Pasti banyak dari Anda yang bertanya-tanya Granola dan Oatmeal terbuat dari apa? Nah, Oatmeal sendiri dibuat dari biji gandum murni, sementara Granola dari gandum utuh, kacang, biji-bijian, dan buah kering.

Untuk proses pembuatannya, Oatmeal diolah dengan cara dipotong, dihancurkan, dan dihaluskan. Kalau Granola, semua komposisinya melalui tahap pengeringan dan pemanggangan. Sehingga tekstur yang dihasilkan lebih crunchy,

2. Tekstur

Perbedaan Granola vs Oatmeal selanjutnya ada pada tekstur. Ketika dimakan, Oatmeal cenderung lembut dan halus seperti bubur, sedangkan Granola lebih kasar dan crunchy. Oleh sebab itu, banya kafe menyajikan Granola dengan berbagai macam topping.

3. Rasa

Karena dibuat khusus untuk penderita jantung, Oatmeal memiliki rasa yang hambar. Kalau Anda pernah mencoba Quaker Oat, pasti tahu rasanya seperti apa. Sebab, Oatmeal diolah murni dari biji gandum tanpa tambahan bahan lain. 

Berbeda dari Oatmeal, rasa Granola dapat disesuaikan dengan selera. Tapi umumnya, cenderung manis karena dalam penyajiannya ada tambahan bahan lain.

4. Cara Penyajian

Selanjutnya, perbedaan Granola vs Oatmeal ada di cara penyajian. Sebelum disantap, Granola bisa langsung disantap dengan menambahkan sirup maple, madu, jus buah naga, maupun yoghurt agar rasanya lebih nikmat.

Sementara penyajian Oatmeal harus melalui tahap pemasakan, minimal menambahkan air panas seperti halnya kita masak mie instan. Namun tak jarang, agar lebih kaya rasa sebagian besar orang lebih memilih menambahkan susu hangat rendah lemak dibanding air panas.

5. Kandungan Gizi

Lalu dari kandungan gizi lebih bagus Granola atau Oatmeal? Berdasarkan keterangan para ahli, setiap takaran 30 gram atau 4 sendok makan Granola mengandung 140 kalori dan ragam nutrisi yang baik untuk kesehatan tubuh.

Beberapa nutrisi tersebut di antaranya:

  • Karbohidrat, Serat, Protein
  • Lemak, Mineral, Fosfor
  • Magnesium, Zinc, Kalium, Zat Besi, Selenium
  • Vitamin E, Thiamin, Vitamin K
  • Riboflavin, Vitamin B6, Asam Folat

Sementara untuk Oatmeal, dalam takaran 78 gram atau setengah cangkir terkandung +- 300 kalori dan beragam nutrisi lain seperti:

  • Karbohidrat 50gr
  • Serat 8gr
  • Lemak 5gr
  • Protein 13gr

Disamping itu, oat juga mengandung kalsium, kalium, vitamin B6, vitamin B3, dan diperkaya dengan bahan kimia nabati, seperti fenol, antioksidan avenanthramides dan fitoestrogen yang hanya ditemukan di oat kering.

Manfaat dari antioksidan tersebut adalah untuk mengurangi peradangan dan mencegah risiko berbagai penyakit kronis yang hinggap di tubuh.

6. Harga

Seperti penjelasan di awal, Granola dibanderol dengan harga yang lebih mahal. Untuk kemasan 1kg tanpa merk, Granola dijual Rp90 ribuan di toko online seperti Shopee dan Tokopedia. Sementara Oatmeal per kemasan 1kg dihargai Rp40 ribuan.

Adapun manfaat Oatmeal untuk kesehatan di antaranya:

1. Menurunkan berat badan
2. Menurunkan risiko penyakit jantung
3. Mengontrol kadar gula darah
4. Menjaga kesehatan pencernaan

Sementara manfaat Granola untuk kesehatan adalah:

1. Menjaga kesehatan jantung
2. Menjaga kesehatan usus
3. Melawan radikal bebas berlebih
4. Mengurangi risiko obesitas

Kesimpulan

Karena Granola dan Oatmeal sama-sama menawarkan manfaat baik untuk tubuh, mulai sekarang jangan ragu mengonsumsi makanan yang bernutrisi. Apalagi bagi Anda yang ingin diet dan menjalani gaya hidup sehat.

Nah, sudah tahu kan perbedaan keduanya? Meskipun harga Granola jauh lebih mahal, tapi sebanding dengan kualitasnya. Jadi, berdasarkan ulasan di atas, menurut Anda bagus mana Granola vs Oatmeal?