5 Tips Membeli Motor Matic Bekas yang Masih Bagus 2024

Membeli motor matic bekas bisa jadi pilihan terbaik bagi mereka yang ingin memiliki kendaraan pribadi dengan anggaran terbatas. Namun, seperti halnya membeli barang bekas lainnya, ada risiko yang perlu diperhatikan.

Motor sudah menjadi kendaraan umum di Indonesia. Setiap ruas jalan selalu dipenuhi kendaraan bermotor dengan ragam merek, mulai dari Yamaha, Honda, Suzuki, hingga Kawasaki.

Jika kamu berencana membeli kendaraan roda dua dalam waktu dekat, tak ada salahnya memilih motor bekas. Apalagi saat ini tren jual beli motor bekas Semarang dan kota-kota lain tengah meningkat pesat.

Tapi sebelum itu, kamu wajib pahami tips membeli motor matic bekas agar tidak tertipu. Jangan sampai motor tersebut bermasalah di mesin, sehingga mudah rusak.

Tips Membeli Motor Matic Bekas

Tips Membeli Motor Matic Bekas

Di artikel ini Normanardik.com telah merangkum beberapa tips jitu yang akan membantu kamu memilih motor seken, terutama jenis matic seperti Aerox, Beat, Scoopy, hingga Vario. 

Bacalah tips-tips berikut:

1. Cari Kriteria Motor Idaman

Sebelum mulai mencari motor matic bekas, lakukan penelitian menyeluruh tentang merek dan model yang ingin dibeli. Ketahui spesifikasi teknis, keunggulan, dan performa yang ditawarkan motor tersebut.

Dengan pengetahuan yang cukup, kamu dapat membuat keputusan lebih baik dan menghindari penyesalan di kemudian hari.

2. Cek Perawatan dan Kilometer

Ketika menemukan motor matic bekas yang terlihat menarik, coba minta riwayat perawatan. Cek apakah motor tersebut rutin menjalani servis atau apakah pernah mengalami pergantian spart part berskala besar.

Juga, pastikan untuk memeriksa kilometer yang telah ditempuh. Semakin rendah kilometernya, maka kondisi mesin semakin baik.

Namun, jangan lupa untuk mengecek apakah kilometer tersebut telah dimanipulasi. Perhatikan bagian-bagian yang sering terkena gesekan seperti stang, pedal rem, hingga jok.

3. Perhatikan Kondisi Fisik

Selanjutnya, cara mengetahui motor seken yang masih bagus bisa dengan melihat kondisi fisik. Perhatikan apakah ada tanda-tanda kerusakan atau bekas kecelakaan.

Selain itu, periksa cat motor apakah ada goresan atau perbedaan warna yang mencurigakan. Jangan lupa cek kondisi rem, rantai, dan suspensi. Pastikan semuanya berfungsi dengan baik.

Jangan ragu untuk mencoba motor dalam berbagai kondisi jalan. Tujuannya agar kamu bisa mendapatkan gambaran lebih jelas tentang performa secara keseluruhan.

4. Cek Dokumen

Sebelum memutuskan untuk membeli motor matic bekas, pastikan juga kamu memeriksa semua dokumen kendaraan. Cek kelengkapan STNK, BPKB, dan faktur pembelian (kalau ada).

Pastikan nama pemilik di dokumen sesuai dengan penjual, dan pastikan tidak ada masalah hukum yang terkait dengan kendaraan tersebut, terutama pinjaman di lesing.

5. Ajak Mekanik atau Teman

Jika kamu tidak memiliki keahlian dalam bidang motor, jangan ragu untuk mengajak mekanik ahli atau teman yang paham untuk melakukan inspeksi menyeluruh.

Seorang mekanik dapat mendeteksi masalah yang tidak terlihat oleh mata awam dan memberikan penilaian yang objektif tentang kondisi motor tersebut.

Meskipun harus membayar biaya tambahan untuk jasa mekanik, hal ini dapat membantu menghindari potensi kerugian di masa depan.

Akhir Kata

Membeli motor matic bekas dapat menjadi pilihan cerdas jika dilakukan dengan hati-hati dan bijaksana. Selalu periksa riwayat perawatan, kondisi fisik, hingga dokumen kendaraan. Kalau perlu, minta bantuan mekanik.

Jadi, itulah beberapa tips membeli motor matic bekas yang wajib diketahui untuk meminimalisir risiko. Kalau kamu berada di Semarang, banyak dealer yang menjual motor bekas Semarang dengan harga terjangkau.