Kenapa Pronouns di Instagram Tidak Muncul? Begini Solusinya

Kenapa Pronouns di Instagram Tidak Muncul

Belakangan topik kenapa pronouns di Instagram tidak muncul banyak dicari pengguna. Umumnya, mereka baru tahu IG bisa menambahkan she/her atau he/him di bio profil, sehingga tertarik untuk mencoba fitur pronouns tersebut.

Meskipun tidak terlalu penting, namun menyematkan pronouns di Instagram sudah jadi tren. Apalagi banyak artis maupun musisi populer mengikuti tren ini.

Tapi sayangnya, beberapa pengguna tidak menemukan opsi membuat she/her di akun mereka. Untuk masalah ini, pihak Instagram telah menjelaskan bahwa fitur pronouns hanya bisa diaktifkan dengan beberapa syarat.

Penasaran apa saja persyaratannya? Agar lebih jelas, kamu bisa baca alasan kenapa pronouns di Instagram tidak muncul pada artikel ini. Jadi pastikan simak sampai tuntas, ya!

Apa itu Pronouns di Instagram?

Pronouns adalah fitur baru Instagram yang menampilkan kata ganti she/her, he/him, atau they/them. Kalau kamu mengaktifkan fitur ini, di samping nama akun akan muncul pronouns sesuai yang kamu buat.

Selain untuk membuat tampilan profil lebih aesthetic, fitur pronouns juga berguna sebagai informasi jenis kelamin bagi followers atau pengguna Instagram lain.

Dari pantauan admin, fitur pronouns menyediakan beberapa opsi. Kamu bisa pilih sesuai jenis kelamin atau gender, seperti:

  • She/her untuk perempuan
  • He/him untuk laki-laki
  • They/them untuk gender lain (you know what I mean)

Semua pengguna bisa mengaktifkan pronouns di Instagram tanpa harus centang biru atau memiliki followers banyak. Hanya saja ada pengaturan akun yang mesti diubah.

Banyak pengguna yang belum tahu persyaratan ini, sehingga menyebabkan fitur pronouns tidak ada di Instagram.

Penyebab Pronouns di Instagram Tidak Muncul

Meskipun jadi tren, tak sedikit pengguna yang belum tahu tentang fitur pronouns. Singkatnya, fitur ini digunakan sebagai kata ganti dan akan muncul di bagian bio akun. Tepatnya di samping nama, contoh Norman Ardik he/him.

Nah, kalau kamu juga ingin mengikuti tren ini tapi gagal karena pronouns di Instagram tidak muncul, berikut beberapa penyebabnya.

1. Masalah Bahasa

Seperti ulasan awal, kenapa sheher di Instagram tidak muncul disebabkan faktor bahasa. Untuk mengaktifkan fitur ini, akun IG kamu harus dalam bahasa Inggris. Tapi tenang, cara mengubah bahasa di Instagram sangat mudah.

Pertama masuk ke Pengaturan (garis tiga di kanan atas laman profil), kemudian pilih pengaturan dan privasi, scroll layar ke paling bawah sampai ketemu “Bahasa”, jika sudah ubah jadi English.

2. Versi Apps

Lantas, kenapa pronouns di Instagram tidak muncul padahal sudah pakai bahasa Inggris? Kemungkinan besar karena aplikasi yang kamu gunakan masih versi lawas. Sehingga fitur-fitur baru belum ter-update.

Kendala ini bisa diatasi dengan masuk ke Google Play atau App Store, lalu upgrade aplikasi Instagram. Setelah proses upgrade berakhir, silahkan coba setting ulang sesuai pronouns yang kamu inginkan.

3. Aplikasi Error atau Maintenance

Instagram merupakan aplikasi yang digunakan pengguna di seluruh dunia. Sehingga tak heran terjadi error atau maintenance sistem. Umumnya, hal ini disebabkan karena ada perbaikan server atau membludaknya akses aplikasi dalam satu waktu.

Oleh karena itu, apabila pronouns di Instagram tidak muncul karena aplikasi error, yang bisa kamu lakukan hanya menunggu. Biasanya butuh waktu 1 hingga 2 jam untuk kembali normal.

4. Koneksi Lemot

Banyak pengguna yang penasaran cara agar ada pronouns di Instagram. Karena memang fitur ini cukup tren, khususnya di kalangan anak muda. Mereka umumnya meniru artis atau public figure yang menggunakan she/her di sebelah nama.

Jaringan internet juga bisa jadi penyebab kenapa pronouns di Instagram tidak ada. Koneksi yang lemot membuat fitur-fitur aplikasi gagal memuat konten, sehingga kinerjanya jadi tidak optimal.

Untuk mengatasinya, coba aktifkan mode pesawat selama beberapa detik, setelah itu matikan kembali. Metode ini akan me-refresh jaringan jadi seperti baru.

5. Akun Baru Dibuat

Meskipun tidak ada syarat khusus, kemungkinan fitur pronouns tidak muncul diakibatkan karena akun kamu baru dibuat beberapa hari. Setidaknya kamu butuh 30 hari untuk bisa menikmati semua fitur tanpa kendala.

6. Belum Ada Postingan

Banyak orang membuat akun Instagram hanya untuk kepoin mantan, lihat video makanan atau sekedar upload Instastory. Kalau cek profilnya jumlah postingan pasti nol alias belum pernah upload foto maupun video Reels.

Jika kamu masuk golongan ini, coba deh buat 1 atau 2 postingan saja. Bebas mau foto kucing atau tokoh anime favorit. Jika sudah, cek kali fitur pronouns Instagram, siapa tahu sudah muncul.

Akhir Kata

Pronouns atau kata ganti bukan hanya ada di Instagram. Media sosial lain seperti Twitter juga bisa menampilkan teks tersebut. Hanya saja di Twitter tidak ada fitur khusus, jadi kita harus buat manual di sebelah username.

Jadi itulah beberapa penyebab pronouns di Instagram tidak muncul. Kalau paham alasannya, tak butuh waktu lama agar she/her atau he/his ada di bio akun kamu. Intinya ubah bahasa dari Indonesia ke Inggris.