Rekomendasi Kipas Angin Panasonic untuk di Rumah, Hasilkan Udara Lebih Besar dan Segar

Di sejumlah wilayah Indonesia umumnya memiliki cuaca yang lebih panas, sehingga banyak masyarakat yang memilih untuk menggunakan pendingin udara di rumah mereka.

Bagi Anda yang membutuhkan pendingin udara, Anda bisa memilih kipas angin Panasonic sebagai rekomendasi terbaik untuk di rumah Anda.

Kali ini akan direkomendasikan beberapa kipas angin dari merek Panasonic. Panasonic menjadi salah satu brand peralatan elektronik yang memiliki teknologi canggih dan kualitas yang terjamin. Berikut merupakan ulasan lengkapnya.

Rekomendasi Kipas Angin Panasonic
Panasonic

Kipas Angin Panasonic

Memilih kipas angin sebaiknya tidak asal pilih, Anda perlu mempertimbangkan beberapa hal saat memilih kipas angin. Mulai dari segi penggunaan listrik, desain, fitur unggulan, dan lain sebagainya.

Berikut merupakan beberapa rekomendasi kipas angin dari Panasonic:

1. Ventilating Fan

Rekomendasi yang pertama yaitu Ventilating Fan. Ini adalah kipas angin ventilasi yang mempunyai kelebihan mengurangi kelembaban dan menghilangkan debu dan jamur. Namun, kekurangannya yaitu hanya bisa dipasang di plafon rumah.

Ini adalah salah satu produk kipas ventilasi terbaik dari Panasonic. Produk kipas angin ini sangat cocok dipasang di ruangan seperti dapur, atau toilet yang minimalis. Penggunaannya juga terbilang cukup hemat.

Kipas angin ini jika dipasang di toilet, toilet akan terasa lebih segar dan tidak pengap. Terlebih lagi, ruangan menjadi tidak terlalu lembab, debu berkurang, dan bebas dari jamur atau bau. Anda bisa mendapatkan kipas angin ini dengan harga mulai dari 340 ribuan rupiah.

2. Stand Fan

Selanjutnya ada Stand Fan. Ini adalah kipas angin dengan model berdiri dan pengaturan standar. Kelebihan yang bisa Anda dapatkan dari kipas angin ini yaitu mudah dipindahkan karena bersifat portable, lalu tinggi rendahnya juga bisa diatur sesuai dengan kebutuhan.

Kekurangan dari kipas angin ini yaitu dimensinya yang cukup memakan tempat dan kurang cocok untuk diletakkan di ruang sempit.

Sehingga, jika ingin menggunakan kipas angin ini, sebaiknya diletakkan di ruang yang cukup luas.

Kipas angin ini berukuran 16 inci dan mudah dipindahkan. Hembusan anginnya pun lebih terasa dan bisa terasa hingga ke seluruh ruangan.

Selain itu, dengan kualitas dan bentuknya yang kokoh, produk ini juga sangat cocok digunakan untuk di rumah atau ruang pertemuan.

3. Wall Fan

Selanjutnya ada Wall Fan. Wall Fan adalah produk kipas angin yang diletakkan di dinding, tentu Anda akan lebih sering menemukan kipas angin seperti ini di berbagai ruangan umum, bukan?

Kelebihan dari kipas angin ini yaitu sejumlah reviewer mengatakan kipas angin ini kokoh dan suaranya lembut.

Namun, kekurangannya tidak terdapat remote control, sehingga dalam penggunaannya harus menggunakan tali pengatur.

Selain itu, kipas angin ini juga kurang cocok untuk diletakkan di ruang yang terlalu luas. Jadi, jika ingin diletakkan di ruangan yang luas, maka Anda harus meletakkan beberapa kipas angin di ruangan tersebut. Dari sisi harga, harga kipas angin ini terbilang cukup terjangkau yaitu sekitar 500 ribuan rupiah.

4. Ceiling Fan

Selanjutnya ada Ceiling Fan. Ini adalah kipas angin yang diletakkan di plafon rumah. Kipas angin ini sangat cocok diletakkan di tengah ruang keluarga atau ruang tamu. Selain itu, kelebihannya yaitu bobotnya yang cukup ringan dengan berat hanya sekitar 6 kilogram saja.

Walaupun begitu, biasanya kipas angin seperti ini tidak mempunyai remote control, jadi jika ingin menyalakan atau mematikan, Anda harus menggunakan tali pengatur yang menggantung di kipas angin ini.

Dari segi keamanan, kipas angin ini juga sudah dilengkapi dengan teknologi safety switch. Fitur yang satu ini mampu memutus aliran listrik secara otomatis saat pipa kipas angina bermasalah seiring dengan bertambahnya usia penggunaan.

5. Auto Fan

Berikutnya ada Auto Fan. Ini adalah kipas angin yang gerakannya memutar hampir 360 derajat. Mempunyai embusan angin yang lebih merata hingga ke seluruh ruangan.

Kelebihan dari kipas angin ini yaitu embusan angin yang lebih merata dan bisa diletakkan di ruangan yang sempit.

Hanya saja kekurangannya yaitu kipas angin ini tidak mempunyai remote control. Jika Anda kurang suka dengan model kipas angin plafon dengan baling-baling yang besar, produk ini bisa menjadi solusinya.

Persebaran angin dari kipas ini mampu menjangkau hingga ke banyak sudut ruangan. Baling-balingnya juga bisa berputar dengan lancar hingga 360 derajat.

Kipas angin ini sangat cocok digunakan untuk ruangan yang sering digunakan untuk pengadaan acara.

Dari uraian di atas, kini Anda sudah mengetahui beberapa rekomendasi kipas angin dari Panasonic. Panasonic menjadi salah satu brand pilihan untuk produk alat elektronik baik untuk kebutuhan rumah tangga atau yang lainnya.

Anda bisa mendapatkan kipas angin Panasonic di toko elektronik, supermarket, atau secara online melalui aplikasi Blibli. Di Blibli, Anda bisa mendapatkan banyak keuntungan mulai dari gratis ongkir, cashback, atau diskon menarik.

Tidak hanya itu, tentunya produk-produk Panasonic juga mempunyai garansi dan kualitasnya yang terbaik di kelasnya. Selain itu, harganya juga cukup terjangkau. Jadi, Anda tidak perlu ragu lagi untuk memilih kipas angin dari Panasonic.